Jadwal dan Harga Tiket Bus MGI Rute Garut - Bogor



Garut dan Bogor punya tempat-tempat wisata alam yang ngehits. Bagi Anda yang ingin berwisata di Garut, di Kota Dodol ini ada ragam tempat wisata alam seperti pemandian air panas Cipanas, Drajat Pass, Kampung Sampireun, Situ Cangkuang, Talaga Bodas, atau sentra oleh-oleh di kawasan pusat kota. Lalu di Garut Selatan, nama Pantai Santolo, Rancabuaya, atau Sayang Heulang jadi primadona para taveler.


Sementara untuk Bogor, tak disangsikan lagi sebagai salah satu kota tujuan wisata primadona di Jawa Barat. Nama Kebun Raya Bogor atau kawasan Puncak biasa jadi pilihan wisatawan. Tak ketinggalan, kuliner Bogor pun kerap jadi pilihan wisatawan. Nah, bila Anda ingin menyambangi kedua kota wisata tersebut kini MGI telah membuka rute baru yaitu Garut - Bogor.

UPDATE:

Layanan rute teranyar dari moda transportasu MGI ini telah diluncurkan pada Kamis, 9 Maret 2019. Pembukaan rute baru ini dapat menjawab kebutuhan pengguna jasa / masyarakat khususnya wilayah Garut, Cileunyi, Bogor dan sekitarnya.

Berikut ini jadwal bus MGI rute Garut - Bogor via tol Cipularang - Cileunyi:

Keberangkatan dari Garut:
Pukul 05.00, 06.30, 08.00, 09.30, 11.00, 12.00, 14.00, 15.00, 16.00, 17.00

Keberangkatan dari Bogor:
Pukul 05.00, 06.30, 08.00, 09.30, 11.00, 12.00, 14.00, 15.00, 16.00, 17.00

Tarif:
Garut - Bogor: Rp60.000
Garut - Cileunyi: Rp15.000
Bogor - Cileunyi: Rp50.000

Fasilitas bus:
- AC Bisnis
- Seat 2-2
- Audio
- Smoking Area

Nomor Telpon / WA:
- Bogor 0878 7028 8865 / 0878 7485 4661
- Cileunyi 0812 2045 1205
- Garut 0821 2944 4456

----------

Baca info wisatajabar.com lainnya di GOOGLE NEWS